(0272) 321936 [email protected]
dsc_0161

Pemimpin pasukan melapor kepada pemimpin upacara

Setiap tanggal 25 November, pasti menjadi hari yang spesial untuk dunia pendidikan di Indonesia. Tanggal ini dijadikan peringatan hari guru. Hari ini pula, 25 November 2016, seluruh warga SMP Maria Assumpta memperingati hari guru dengan cara yang unik. Upacara peringatan hari guru diadakan di lapangan bawah kampus Maria Assumpta. Sebelum upacara dimulai, tak tampak ada sesuatu yang lain daripada biasanya. Hanya barisan penabuh Marching Band yang berjajar baris di depan kantin lama untuk menunggu giliran

 

Ketika 10 menit sebelum upacara dimulai, tampak bapak ibu guru mulai menempatkan diri di lapangan upacara.

Daaaaannn ….

dsc_0173

Ibu Tina memimpin kelompok koor dari kelas 8A

Benar saja. Ada yang berbeda pada upacara kali ini. Seluruh petugas upacara dipegang oleh bapak ibu guru. Bertindak sebagai pemimpin upacara yaitu Pak Singgih. Kemudian petugas pembawa bendera merah putih Pak Nunu, Pak Herry, dan Pak Tarno. Ajudan diserahkan kepada Pak Dwi Joko (Pak DJ). Pembina upacara diserahkan kepada Sr. Claudia OSU selaku kepala SMP Maria Assumpta. Bu Rita bertindak sebagai pembawa acara. Bu Tina sebagai dirigen dan Bu Nita sebagai nagian dari petugas koor. Sebagai komandan pasukan adalah Ibu Diani, Ibu Yuli, Ibu Angel, Ibu Desti, Ibu Yustina, dan Ibu Catrin

 

dsc_0194

Eustakia Septefany menyampaikan rasa terima kasih dan kesan sebagai siswa di SMP Maria Assumpta

Dalam upacara ini, tampak semakin istimewa setelah secara spontan siswa diberi kesempatan untuk menyampaikan terima kasih dan kesan selama beajar di sekolah ini. Sebagai perwakilan guru, Ibu Yuli juga mengungkapkan pengalaman dan suka dukanya menjadi seorang pendidik di SMP Maria Assumpta selama 22 tahun. Dalam ceritanya, Ibu Yuli mengungkapkan betapa bangganya beliau ketika melihat mantan anak didiknya menjadi orang sukses, bahkan menjadi orang besar. Itu yang selama ini menjadi api semangat yang terus menyala yang memberi motivasi Ibu Yuli dalam menanggapi jiwa panggilannya sebagai seorang pendidik.

 

dsc_0230

Grup Marching Band membawakan lagu Hymne Guru

Selepas upacara selesai, dilanjutkan dengan saling memberikan salam siswa kepada guru satu per satu secara tertib dan teratur. Kegiatan salaman diiringi dengan instrumen lagu Hymne Guru yang dibawakan oleh kelompok Marching Band SMP Maria Assumpta.

 

Selamat hari guru …

Jadilah pelita dalam kegelapan …

Bawa kusuma bangsa meraih cita-citanya yang tinggi …